FacebookInstagramTwitterLinkedInYouTubeTikTok
PTBA Sediakan Tempat Praktik Bagi Diklat Kehutanan

PTBA Sediakan Tempat Praktik Bagi Diklat Kehutanan

19 November 2015

PTBA Twitter Share PTBA Facebook Share
PTBA Sediakan Tempat Praktik Bagi Diklat Kehutanan

Kepedulian PT Bukit Asam (Persero) Tbk. atau PTBA tidak hanya sekedar berupa pemberian bantuan paket sembako, sumbangan pembangunan fisik, beasiswa atau yang seperti yang sedang tren saat ini yaitu membagikan masker. Namun PTBA memiliki kepedulian terhadap Lingkungan Hidup. Hal ini tampak saat menerima rombongan Pusdiklat Kehutanan Bogor dengan tangan terbuka. PTBA menyediakan fasilitas bagi para Guru Kehutanan Pusdiklat Kehutanan Bogor untuk mengikuti program praktik lapangan di Unit Pertambangan Tanjung Enim (UPTE) PTBA selama 3 hari, yaitu sejak 28 September hingga 30 September 2015 lalu.

Rombongan Guru-guru SMK Kehutanan yang merupakan PNS di lingkup Kementerian Kehutanan dari berbagai daerah di Indonesia yang datang ke UPTE kali ini, khusus untuk memperdalam dan melihat secara langsung kegiatan PTBA dalam mengelola rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) dan reklamasi lahan pasca tambang.

Kunjungan Pusdiklat Kehutanan Bogor ini merupakan pertama kalinya sejak PTBA diputuskan sebagai tempat praktik lapangan 2 tahun lalu. Keputusan ini diambil setelah melakukan survei ke berbagai tempat dan perusahaan pertambangan di seluruh Indonesia. Awalnya, PTBA direkomendasikan oleh Kementerian Kehutanan karena banyaknya kegiatan dan dukungan dari PTBA yang peduli terhadap lingkungan hidup. PTBA dinilai cocok untuk digunakan sebagai tempat praktik diklat dan pembelajaran terkait rehabilitasi dan reklamasi lahan.