FacebookInstagramTwitterLinkedInYouTubeTikTok
Bantuan Kaki Palsu

Bantuan Kaki Palsu

15 Februari 2022

PTBA Twitter Share PTBA Facebook Share
Bantuan Kaki Palsu Bukit Asam Pertambangan Ombilin (PTBA-PO) memberikan kaki palsu untuk tiga warga Sawahlunto, yaitu Syafrizal, Nanda Tanjung, dan Tomi Aprianto.
 
“Adalah suatu kebanggaan bagi PTBA-PO untuk bisa berbuat membantu warga masyarakat yang membutuhkan. Ini sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat lingkungan perusahaan. Semoga kaki palsu ini bisa membantu saudara Syafrizal, Nanda Tanjung, dan Tomi Aprianto lebih kreatif dan beraktivitas,” kata General Manager (GM) Bukit Asam Pertambangan Ombilin (PTBA-PO) Yulfaizon pada 31 Desember 2021 saat menyerahkan bantuan kaki palsu didampingi Asisten Manajer (Asmen) Kepegawaian Umum dan Keuangan, Alman Syarif. Menurut Yulfaizon, Pertambangan Ombilin menyediakan anggaran sebesar Rp23,5 juta untuk tiga kaki palsu tersebut.
 
Sebagai informasi, Syafrizal (64 tahun) adalah pensiunan karyawan PT Bukit Asam yang kini membuka usaha bengkel motor di GSI Padang Sibusuk, cacat pada kaki kanan. Kemudian, Nanda Tanjung (34 tahun) cacat pada kaki kiri. Terakhir, Tomi Aprianto (38 tahun) cacat pada kaki kanan. Mereka adalah warga Kelurahan Saringan yang bergerak dalam wirausaha.